Kapal Pole And Line |
Kapal Perikanan adalah Setiap kapal yang menangkap ikan dengan jaring, tali, pukat atau alat penangkap ikan lainnya yang membatasi kemampuan olah geraknya, tetapi tidak termasuk kapal yang menangkap ikan dengan tali pancing atau alat penangkap ikan lain yang tidak membatasi kemampuan olah gerak.
Kemampuan olah gerak kapal juga tergantung dari desain dan ukuran kapal. Ada beberapa istilah yang dipakai dalam menyebutkan ukuran-ukuran kapal dimana nelayan tradisional belum banyak tahu akan istilah-istilah itu.
ISTILAH UKURAN - UKURAN PADA KAPAL PERIKANAN
- LOA ( LENGTH OVER ALL ) : Panjang keseluruhan dari kapal yang di ukur dari ujung buritan ke ujung haluan.
- MAXIMUM BREADTH / LEBAR MAXIMUM : Lebar terbesar dari kapal yang diukur dari kulit lambung kapal di samping kiri sampai kulit lambung kapal samping kanan.
- TINGGI KAPAL ( DEPTH ) : Jarak tegak dari garis dasar sampai garis geladak yang terendah dari tepi di ukur di tengah – tngah panjang kapal.
- DRAUGHT ( Sarat yang direncanakan ) : Jarak tegak dari garis dasar sampai pada garis air muat.
- MAX DRAUGHT : Tinggi terbesar dari lambung kapal yang terendam di dalam air yang di ukur dari garis air muat sampai bagian kapal yang terendah.
Itulah beberapa istilah yang biasa digunakan dalam mengukur besar kapal dan menentukan kapasitas kapal perikanan. Semoga materi ini bermanfaat bagi pembaca.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar